Laman

Kamis, 18 Desember 2014

Kelebihan dan Kekurangan Smartphone Oppo Neo 3 R831k



Selama bertahun-tahun sebelum nya saya menggunakan Nokia C6, tetapi karena berat nya 150gr dengan dimensi 113 x 53 x 16,8 mm Cukup berat dan tebal untuk ukuran kantong celana saya..xixi.

Singkat cerita saya mengganti Nokia C6 dengan Oppo Neo 3. Sebelumnya Oppo jenis ini memang menggantikan produk Oppo yang sebelumnya yaitu Oppo Neo.

RAM yang ada pada Oppo Neo 3 menjadi  1 GB. Sebelumnya
Oppo Neo hanya menggunakan RAM sebesar 512 KB. Jika anda belum mengenal Oppo, Oppo merupakan Smartphone Android yang berpusat di China.



1. Kelebihan Oppo Neo 3 atau R831k



  • Layar yang digunakan adalah 4,5 inchi dengan teknologi IPS.
  • Menggunakan dual core dengan kecepatan yang mencapai 1,3 Ghz. 
  • Kamera utama memiliki resolusi yang berkekuatan 5 MP dan kamera depan 2 MP.
  • Menggunakan dual sim card GSM dengan kecepatan internet mencapai jaringan 3G dan HSDPA. Selain itu jaringan GPRS, dan EDGE juga tersedia jika pengguna berada pada area selain area 3G.
  • Memori internal yang disediakan adalah 4 GB.  Tapi akan menjadi 2 GB setelah terpakai untuk sistem operasi dan aplikasi dari Oppo sendiri. Untuk memori eksternal mampu memuat hingga 32 GB.
  • Oppo jenis ini sudah menggunakan Android Jelly Bean 4.2 dengan versi Oppo yang disebut dengan Colour OS. 
  • Sudah disertai dengan aplikasi Bluetooth, GPS, WiFi dan USB OTG.

2. Kekurangan Oppo Neo 3 atau R381k

  • Bluetooth yang digunakan masih versi 2.1 yang lama. Padahal versi Bluetooth saat ini sudah mencapai versi 3 dan 4. Jadi untuk media transfer data menggunakan Bluetooth masih terbilang lambat. 
  • Kapasitas baterai hanya 1900 mAh.
  • Walaupun layar sudah 4.5 inchi, resolusi yang ada hanya 854x480 piksel dengan kerapatan 218 ppi. 
  • GPU yang digunakan adalah Mali 400 yang teramsuk dalam kategori kelas menengah.

Walaupun Spek nya Standard akan tetapi untuk penggunaan lebih lama saya pilih Oppo Neo 3.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar